Mata Kata
02:41:00
Ku masih ingat ketika kau berkata
Bahwa kami harus mengumpulkan cita-cita
Bahwa kami harus mengumpulkan cita-cita
Ku masih ingat ketika kau mulai bercerita
Bahwa kami harus menyusun serpihan berita
Bahwa kami harus menyusun serpihan berita
Ku masih ingat ketika kami masih terbata-bata
Saat kami baru saja mulai menggoreskan tinta
Saat kami baru saja mulai menggoreskan tinta
Ku masih ingat ketika kami masih sulit untuk menata
Bahkan tak mampu untuk sekedar membuka mata
Bahkan tak mampu untuk sekedar membuka mata
Ku masih ingat ketika kami mulai mengatur segala tata
Saat pundak kami mulai ditampuk beban tahta
Saat pundak kami mulai ditampuk beban tahta
Semua bermula ketika aku, kamu, kami, dan kalian menjadi kita
Dengan indahnya disatukan oleh satu kata
Dengan indahnya disatukan oleh satu kata
Cinta
2 Desember 2016
Surabaya
Surabaya
0 komentar