Terjebak Khayal
06:53:00
Bidak sawah terpangkur rata
Landai tebing terpanjat tak tersisa
Tubuh ternak berisi tak terkurang
Unduk bukit menghijau terpiara
Sendiri kau kerjakan
Titik-titik nyata fisik dunia
Tapi karena bingkai
Kau takut jua?
Lembar macam warna
Yang terkurung garis maya
Ulah hatimu
Masih belum mau menerima
Saat disatu pergulatan nyata
Masih terbungkus guratan damba
15 Juli 2016
Cibinong
0 komentar